Lewati ke konten

Mengenal Kiprah KPPI dalam Membangun SDM Petani

Mengenal Kiprah KPPI dalam Membangun SDM Petani - Desapedia

Salah satu pendiri KPPI, Tonny Saritua Purba (Kiri)

Jakarta, desapedia.id – Kiprah Komunitas Petani Padi Indonesia (KPPI) dalam membangun sumber Daya Manusia (SDM) Petani di seluruh Indonesia terus menggeliat. Salah satu Pendiri KPPI yang juga Penyuluh Swadaya Petani Padi Indonesia, Tonny Saritua Purba menjelaskannya kepada desapedia.id mengenai kiprah KPPI selama ini.

Tonny mengatakan, anggota KPPI saat ini yang sudah terdaftar berjumlah hampir 50 ribu petani padi di seluruh Indonesia.

“Bersama KPPI, saya sudah memberikan pelatihan dan penyuluhan hampir di 14 Propinsi dan di puluhan desa”, kata Tonny.

Pelatihan dan penyuluhan yang dilakukan oleh KPPI selama ini, lanjut Tonny, terkait dengan cara menyuburkan tanah, cara pembuatan pupuk hayati, cara pembuatan Pupuk Organik Cair (POC), cara pengendalian hama dan penyakit tanaman dan hal – hal lainnya yang bermanfaat buat petani.

Tonny menambahkan, pelatihan dan penyuluhan yang dilakukan oleh dirinya di KPPI bertujuan agar SDM dan keterampilan petani meningkat, mengurangi biaya menanam padi mengingat saat ini harga pupuk dan pestisida selalu naik, beras juga lebih sehat karena pemakaian kimia yang diminimalisir, dan keuntungan bisa meningkat sehingga membuat petani bisa lebih sejahtera.

“Kami terus membangun SDM petani padi khususnya kepada petani padi komoditas tanaman padi”, ujar Tonny yang juga kader muda Partai Golkar ini.  (Red)

Scroll To Top