Lewati ke konten

Ada Berbagai Upaya Untuk Mengesampingkan Isu Anti Korupsi

Ada Berbagai Upaya Untuk Mengesampingkan Isu Anti Korupsi - Desapedia

Foto: Ist

Jakarta, desapedia.id – Setiap tanggal 9 Desember selalu diperingati sebagai Hari Anti Korupsi Sedunia. Peringatan Hari Anti Korupsi Internasional ini diawali ketika Perserikatan Bangsa – Bangsa (PBB) menyetujui untuk melaksanakan sebuah Konvensi Anti Korupsi yang di kenal dengan United Nations Convention Against Corruption di Meksiko pada 9 Desember 2003.

Menyambut puncak peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia yang akan digelar oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Gedung Merah Putih pada hari Senin (9/12) ini, Juru Bicara KPK, Febri Diansyah dalam keterangan persnya kepada media nasional, mengatakan telah ada berbagai upaya untuk mengesampingkan isu anti korupsi atau tidak meletakkan isu antikorupsi tersebut menjadi isu penting untuk memajukan Indonesia.

Febri juga memyatakan isu pemberantasan korupsi merupakan isu yang krusial jika berbicara tentang Indonesia yang maju kedepan dari aspek perekonomian dan kesejahteraan.

Pada peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia tahun 2019 ini, KPK mengusung tema “Bersama Melawan Korupsi Mewujudkan Indonesia Maju”.  (Red)

Scroll To Top