Lewati ke konten
Idul Fitri Almalik Pababari Idul Fitri Almalik Pababari

Seribuan Warga Desa di Kecamatan Setu Meriahkan Gerak Jalan Sehat

Seribuan Warga Desa di Kecamatan Setu Meriahkan Gerak Jalan Sehat - Desapedia

Camat Setu, Surya Wijaya membuka kegiatan Gerak Jalan Sehat Tingkat Kecamatan Setu 2019. (Desapedia.id)

Bekasi, desapedia.id – Kegiatan gerak jalan sehat digelar di Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa (13/8/2019) pagi.

Acara ini diadakan oleh Pemerintahan Kecamatan Setu dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-74 dan Hari Jadi Kabupaten Bekasi ke-69.

Perhelatan yang berlangsung dengan meriah ini diikuti lebih dari seribu peserta yang melibatkan sebelas pemerintahan desa, dan pihak sekolah SD, SMP, serta SMA sederajat di wilayah Kecamatan Setu.

Seribuan Warga Desa di Kecamatan Setu Meriahkan Gerak Jalan Sehat - Desapedia

Sekitar pukul 07.00 Wib, para peserta itu sudah memadati halaman Kantor Kecamatan Setu. Diawali dengan pengarahan jajaran Muspika (Musyawarah Pimpinan Kecamatan), baik itu Camat, Danramil, serta Kapolsek Setu, para peserta dilepas mengikuti gerak jalan sehat. Setelah berjalan sekitar 3 km, para peserta kembali lagi ke halaman kantor Kecamatan Setu untuk menikmati hiburan panggung musik dan pembagian doorprize.

Seribuan Warga Desa di Kecamatan Setu Meriahkan Gerak Jalan Sehat - Desapedia

Camat Setu, Surya Wijaya mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi karena begitu antusiasnya para peserta yang mengikuti kegiatan gerak jalan sehat tersebut.

“Gerak jalan sehat ini diikuti oleh seluruh unsur dari sebelas pemerintahan desa yang berada di wilayah Kecamatan Setu. Ada perangkat desa, BPD, kadus, RT/RW, karang taruna, dan lainnya. Para siswa dan pelajar juga ikut serta memeriahkan kegiatan ini. Kami sangat gembira karena antusias mereka cukup bagus sekali,” kata Surya.

Selain dalam rangka menyambut HUT RI ke-74 dan Hari Jadi Kabupaten Bekasi ke-69, lanjut Surya, kegiatan jalan sehat ini juga bertujuan agar masyarakat dapat hidup sehat dengan berolahraga secara teratur.

Seribuan Warga Desa di Kecamatan Setu Meriahkan Gerak Jalan Sehat - Desapedia

Sementara itu, Kepala Desa Cijengkol H. Saefulloh mengatakan, semangat patriotisme membuat masyarakat Kecamatan Setu, khususnya warga Desa Cijengkol terlihat antusias mengikuti kegiatan ini.

Tak hanya itu, dalam rangka menyambut HUT RI ke-74 dan Hari Jadi Kabupaten Bekasi ke-69, warga Desa Cijengkol telah bergotong royong membuat gapura 17 Agustusan dan memasang bendera merah putih serta umbul-umbul.

“Saya selalu memberikan motivasi kepada masyarakat. Misalnya, saya menggerakkan penebangan bambu untuk mengibarkan bendera dan umbul-umbul. Hal itu selalu saya pantau agar mereka kembali tergugah hatinya. Alhamdulillah, semua gang-gang di wilayah kami, sudah terpasang gapura walaupun bentuknya masih sederhana, dan setiap rumah sudah dipasang bendera merah putih,” tuturnya.

Seribuan Warga Desa di Kecamatan Setu Meriahkan Gerak Jalan Sehat - Desapedia

Hal senada juga dikatakan Kepala Desa Ragemanunggal, Endi. Menurutnya, kegiatan gerak jalan ini dapat menjaga dan meningkatkan kesehatan sekaligus kekompakan masyarakat.

“Semua peserta sangat antusias mengikuti agenda hari ini. Tak hanya di sini, di desa kami pun [Ragemanunggal], warganya sangat antusias menyambut HUT RI ke-74 dan Hari Jadi Kabupaten Bekasi ke-69 dengan membuat gapura 17 Agustusan dan mengibarkan bendera merah putih serta umbul-umbul,” ujar Endi. (Nur Pulo)

Scroll To Top