Lewati ke konten

Maulid Nabi, KH Endang Rodjali Berpesan Agar Tak Saling Menjelekkan Capres-Cawapres

Maulid Nabi, KH Endang Rodjali Berpesan Agar Tak Saling Menjelekkan Capres-Cawapres - Desapedia

Pimpinan Majelis Sholawat Al-Munawar, KH Endang Rodjali (desapedia.id)

Bekasi, desapepedia.id – Pimpinan Majelis Sholawat Al-Munawar, KH Endang Rodjali mengimbau agar umat Islam tidak saling menjelek-jelekan pasangan calon presiden menjelang pemilihan umum 2019.

“Jangan menjelek-jelekan pasangan Capres (Joko Widodo-Ma’ruf Amin dan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno). Berdosa kita dan rugi amal kita. Itu sama saja mentransfer amal kebaikan (pahala) kita kepada mereka,” kata KH Endang Rodjali saat memberi sambutan di acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1440 H, di kediamannya, di Jalan SD Nurul Ilmi, Kampung Rawasapi, Kelurahan Jatimulya, Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (5/1/2019).

Kyai Endang juga mengingatkan pentingnya menjaga silaturahmi dan persatuan bangsa. Karena itu, walaupun berbeda pilihan Capres-Cawapres, Umat Islam tidak boleh saling menghujat, bermusuhan dan bertengkar. “Jaga hati,jaga mulut, serta gunakan pikiran dan akal yang sehat,” pesannya.

Acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini dihadiri mantan Bupati Bekasi Wikanda Darmawijaya, Camat Setu Surya Wijaya, serta ratusan jamaah Majelis Sholawat Al-Munawar dan masyarakat setempat.

Acara ini juga diisi kajian agama oleh Ustadz Dani “Aksi Indosiar”. Ustadz Dani dalam ceramahnya menceritakan syafaat (pertolongan) Rasulullah bagi umatnya.

Dia mengutip dan menjelaskan makna Surat At-Taubah ayat 128 yang artinya, “Sesungguhnya telah datang kepada kalian seorang rasul dari kaum kalian sendiri, berat terasa olehnya penderitaan kalian, sangat menginginkan (keamanan dan keselamatan) bagi kalian, amat belas kasihan lagi penyayang terhadap orang-orang mukmin.”

Sementara itu, Camat Setu Surya Wijaya dalam sambutannya mengaku senang bersilaturahmi dengan semua jamaah yang hadir di acara tersebut.

“Untuk memberi penjelasan tentang program pemerintah, saya tidak punya wewenang di sini (Kecamatan Tambun Selatan), karena saya merupakan Camat Setu. Saya berdiri di sini sebagai sahabat KH Endang Rodjali, dan saya merasa tersanjung dan sangat senang bisa bersilaturahmi dengan Bapak dan Ibu semua,” kata Surya.

Acara yang mengambil tema “Meneladani integritas Rasulullah SAW dengan berpikir cerdas, tuntas, dan ikhlas” ini juga diisi dengan pemberian santunan kepada puluhan anak yatim.

Kepada desapedia,id usai acara, Kyai Endang menjelaskan tentang tema Maulid Nabi yang telah berjalan khidmat tersebut.

“Pikiran kita harus jernih. Jangan gampang menyalahkan orang lain, atau paham yang dibawa oleh orang lain. Ini semua tidak bisa dilakukan hanya dengan ikut-ikutan, tapi harus ada ilmu, dan ilmu didapat dengan belajar. Kalau ada ilmu kita akan cerdas menganalisa segala sesuatu,” jelasnya.

Dia juga bercerita sedikit soal Majelis Sholawat Al-Munawar yang dipimpinnya.”Al-Munawar itu artinya terang benderang. Majelis Al-Munawar mendawamkan Sholawat Nariyah sebanyak 4.444 kali secara berjamaah,” tutup Kyai Endang. (Red)

Scroll To Top